HOME COMPANNY PROFILE CUSTOMERS PRODUCT JASA SALES KONSULTASI GRATIS
  Kontrak Services
Services komputer murah,bisa diandalkan dan terpercaya Selalu siap melayani Anda"  
product,hang,PC   Hang PC
Masalah windows, hardware rusak, monitor backup data,kena virus, printer,istall program"  
    Mr. Clean
Komputer kotor dan berdebu, Kinerja komputer menurun. Serahkan kepada BCS"  
jual,beli,baru,second   Sales
Jual-beli segala jenis komputer, Pc,laptop, Second, lama,rakitan atau branded, sparepart"  

Senin, 08 Maret 2010

Cara Mudah Mendefrag Hardisk

Salam jumpa kembali dengan saya melalui arikel seputar IT, Saya ucapkan selamat datang dan bergabung di Group BCS bagi rekan2 yang baru saja JOIN.

Topik yang saat ini saya ingin bahas MENGAPA dan SEBERAPA PENTING kah melakukan DEFRAGMENT HARDISK.

Perlu diketahui bahwa bentuk hardisk yang selama ini kita pakai berbentuk kotak, namaun sebenarnya di dalamnya berupa kepingan / piringan ( CD )yang tersusun sesuai dng kapasitasnya.Seperti halnya kita memiliki Cd atau DVD proses pembacaan data awal selalu di mulai dari lingkar yang paling dalam demikinan juga dengan hardisk penulisan data selalu dimulai dari lingkaran paling dalam dan bergeser keluar.
Pada saat kita melakukan penghapusan data atau uninstall program, maka media yang tadinya berisi data akan menjadi kosong dan menimbulkan lobang. Fungsi dari defrag ini adalah untuk melakukan perpindahan data yang berada dari pinggir ( lingkar luar ) untuk di geser ke tempat-tempat lobang-lobang berada, sehingga media penulisan di hardisk akan rapat kembali.

Mengapa ini PENTING??? karena jika hardisk dalam kondisi teratur dan data padat maka proses pembacaan mata head hardisk tidak akan bekerja keras dan proses penemuan data jauh lebih cepat karena AREA penyimpanannya sudah di persempit, dampaknya hardisk akan lebih awet umurnya dan proses kerjanya jauh lebih cepat.

Sebagai ilustrasi jika anda ingin mengambil sesuatu jika letaknya di ujung ruangan anda akan lebih lama waktunya jika dibandingkan barang tersebut sudah di depan anda.

Beberapa hari ini saya menemukan sebuah program yang sangat ringan dan sangat bagus untuk melakukan proses defrag hardisk nama program tersebut adalah defragler dapat di download disni http://www.defraggler.com/ , jika sudah didownload lakukan install lalu jalan kan prosesnya dengan cara mengklik drive mana yang akan di defrag dan klik defrag untuk menjalankan prosesnya. Proses ini memang cukup akan memakan waktu yang lama tapi bersabarlah karena hasilnya tidak akan mengecewakan.

Selamat Mencoba, jika ingin ditanyakan dengan hati terbuka saya akan membantu menjawabnya.

Syalom



Agustinus

0 komentar:

Posting Komentar

PT.BRAHMA COMPUTER SERVICES | by - haryantoblog- 2008